Mengubah Keyboard Biasa Menjadi Keyboard Mechanical, Begini Caranya
Ketika scrool-scrool di Youtube atau tiktok, pernahkah kamu melihat konten video yang mempertontonkan sekumpulan keyboard canggih dengan harga yang cukup variatif dan lumayan mahal? Mungkin yang kamu lihat itu adalah keyboard mechanical.
Pada kesempatan ini akan saya bagikan cara mengubah keyboard biasa menjadi keyboard mechanical biar kamu yang berkunjung kesini juga bisa merasakan bagaimana sensasinya menggunakan keyboard mahal ini tanpa harus membelinya.
Penasaran bagaimana caranya? Lanjutkan terus bacanya yak.
Bagi sebagian konten kreator dengan penghasilan yang mapan, mengupgrade perangkat komputer seperti menjadi sebuah keharusan, ntah itu casing, VGA, RAM, prosesor, monitor dan komponen lainnya, dan keyboard tanpa terkecuali.
Disamping memang untuk memaksimalkan performa komputer dan membuat nyaman para konten krator untuk berkarya, pengupgrade-an komponen pada PC disini juga ada sisi manfaat lainnya, diantaranya membuat tampilan PC semakin artistik. Jadi selain meningkatkan performa komputer, tampilan PC di atas meja komputer secara tidak langsung dapat membuat pengguna lebih nyaman.
Berbicara soal keyboard mechanical, komponen ini juga menjadi salah satu perangkat yang membuat pengguna lebih bersemangat dan berlama-lama di depan komputer. Dari berbagai review pengguna, keyboard mechanical yang memiliki banyak jenis ini bisa memberikan pengalaman berbeda saat digunakan. Tidak hanya soal bentuk dan warna ataupun kombinasi warna yang terpasang pada keyboard, tetapi ia bisa menghasilkan suara yang berbeda-beda saat digunakan.
Sayangnya, untuk dapat merasakan bagaimana sensasinya menggunakan keyboard mechanical, setidaknya kamu harus merogoh kantong paling sedikit 300 ribuan. Semakin tinggi kualitas keyboard, maka semakin banyak dana yang harus dikeluarkan, bahkan ada juga keyboard mechanical yang harganya menyentuh angka satu juta.
Bikin gigit jari kan harganya.
9 Rekomendasi Keyboard Mechanical Murah
Mechanical Keyboard VortexSeries VX5 Pro - 420 Ribu |
Ada beberapa macam keyboard mechanical yang perlu kamu ketahui. Cuma ini sih setahu saya yak. Pasalnya, sebenarnya di luar sana banyak sekali jenis keyboard mechanical dengan fitur yang bermacam-macam, baik itu dari sisi bahan; PBT atau ABS, jenis suara yang dihasilkan, fitur lampu RGB, atau mungkin lainnya. Berikut daftar diantaranya:
- Fantech Maxfit61
- Koodo Gecko
- Rexus Legionare MX9
- VortexSeries VX5 Pro
- VortexSeries VX9 Pro
- Geek GK61
- Rexus Daiva RX-D68
- Rexus Daxa M71 Pro
- Mechvibes
Semua jenis keyboard mechanical diatas paling murah di angka 300 ribuan, kecuali yang terakhir, GRATIS.
Lho, kok bisa?
Poin terakhir inilah yang paling spesial dalam pembahasan artikel kali ini. Ya, Mechvibes, senjata utama saya untuk memenuhi rasa ingin tahu bagaimana sensasi menggunakan keyboard mechanical tanpa harus merogoh kantong untuk beli keyboard mahal.
Mechanical Keyboard Koodo Gecho - 450 Ribu |
Jika kamu memiliki pandangan sama seperti saya, maka tepat jika kamu mengetikkan di mesin pencari dengan kata kunci cara mengubah keyboard biasa menjadi keyboard mechanical, karena disinilah solusinya.
Apabila kamu masih penasaran dengan review dari bermacam-macam keyboard mechanical murah dengan harga kambing kurban, saya mohon maaf belum dapat memenuhi ekspektasi. Pasalnya, saya sendiri masih menggunakan keyboard laptop bawaan dan seadanya. Jadi kamu bisa mencarinya lebih lanjut di platform lainnya untuk mendapatkan informasi lebih detail.
Semurah-murahnya keyboard mechanical, bagi saya mahal lho gaes, xixixi.
Cara Mengubah Keyboard Biasa Menjadi Keyboard Mechanical
Inti poin dari artikel kali ini ada disini, jadi tidak perlu saya perpanjang lebar pembahasannya. Memanfaatkan aplikasi Mechvibes, kamu bisa mengubah keyboard biasa yang kamu miliki sekarang menjadi keyboard mechanical, setidaknya dari switch (suara ketikan) nya kamu bisa merasakan perbedaannya.
Langkah-langkah penggunaan aplikasi Mechvibes agar keyboard kamu terasa seperti keyboard mechanical adalah sebagai berikut :
- Cari master instalannya terlebih dulu di mesin pencari Google dengan mengetikkan kata kunci “Mechvibes”
- Masuk ke dalam situs mechvibes.com
- Pilih menu download
- Setelah berhasil diunduh, lakukan penginstalan seperti biasanya
- Dan keyboard kamu akan menghasilkan suara yang unik saat ditekan layaknya keyboard mechanical.
Mechvibes: Aplikasi Penghasil Suara Keyboard Mechanical
Bagi kamu yang memang ingin merasakan sensasi menggunakan keyboard mechanical tetapi terganjal dengan kantong yang minim, aplikasi Mechvibes ini sangat cocok sebagai solusi.
Mechvibes merupakan aplikasi penghasil suara keyboard mechanical pada windows. Dengan aplikasi ini kamu bisa menentukan jenis suara dari keyboard mechanical seperti apa sesuai yang diinginkan.
Pada setelan bawaannya saja, kamu disediakan 12 pilihan jenis suara keyboard mechanical. Tinggal kamu pilih jenis suara mana yang dihasilkan dari setiap ketikan tombol keyboard melalui speaker atau headphone pada komputer kamu.
Menggunakan aplikasi ini, setidaknya kamu bisa merasakan bagaimana sensasinya menchanical keyboard dari segi suaranya, yaa kalau untuk sensasi sentuhannya setiap tombol, rasanya ya tetap keyboard biasa kamu.
Tetapi menurut saya aplikasi ini cukup menyenangkan juga sih, bisa gonta-ganti jenis suara keyboard mechanical sesuai mood.
Cukup sekian untuk pembahasan kali ini, semoga artikel tentang mengubah keyboard biasa menjadi keyboard mechanical memberikan manfaat dan terimakasih sudah berkenan berkunjung ke blog kangizza.com.